Cara Aktifkan Notifikasi Orbit Light di Reno7

Cara Mengaktifkan Orbit Light Reno7 Untuk Notifikasi  Artikel ini telah tayang di Selular.id Cara Mengaktifkan Orbit Light Reno7 Untuk Notifikasi

Fitur terbaru dari smartphone Oppo Reno7 hadir dengan tampilan Orbit Light untuk notifikasi. Memiliki fungsi sebagai cahaya bantuan untuk foto dan bisa juga sebagai tanda notifikasi dari aplikasi. Kita akan bahas cara aktifkan notifikasi orbit light di Reno7 dengan mudah.

Fitur seperti ini sudah hadir lebih awal sebagai ciri khas pabrikan ponsel Oppo pada seri ponsel OPPO Find 7. Dan kali ini bisa disebut sebagai evolusi terbaru yang disajikan pada seri OPPO Reno7.

Tampilan dari Orbit light ini cukup unik, cahaya yang dipancarkan memiliki efek berkedip dengan kecepatan yang teratur.

Dengan bantuan dari Orbit light ini pengguna Oppo tidak akan ketinggalan notifikasi jika ada pesan, sosial media atau panggilan masuk serta memiliki efek visual yang keren.

Lampu notifikasi memiliki teknologi breathing light, yang artinya dapat berfungsi di tempat keramaian dimana pengguna tidak menyadari atau tidak mendengar melalui nada notifikasi default ponsel.

Untuk cara aktifkan notifikasi orbit light di Reno7 silahkan simak tips berikut ini:

  • Masuk di menu Settings
  • Pilih Personalisasi
  • Pada opsi breathing light kemudian pilih

Banyak pilihan yang bisa anda atur secara costum untuk mengaktifkan lampu mulai dari mengisi daya, berkedip saat ada panggilan masuk, berkedip lambat untuk notifikasi dari aplikasi tertentu, dan sebagainya. Silahkan pilih apa yang ingin diaktifkan dan selesai.

Berbeda dengan Reno7 Z 5G, Reno7 (4G) memiliki orbit light hanya satu di bawa modul kamera dan warnanya cenderung lebih putih mengkilap. Sedangkan orbit light Reno7 Z 5G menyala dengan warna yang membiru untuk memberi kesan yang lebih glamour dan futurisik.

Oppo Reno7 (4G) hadir dengan chipset snapdragon 680 6nm, dengan kapasitas RAM: 8 GB + RAM Expansion 5 GB dan memori internal: 256 GB. Dengan spesifikasi seperti itu dipastikan penggunaan ponsel akan sangat smooth dan anti lag.

Resolusi kamera depan 32 MP Sony IMX709 RGBW, sedangkan Kamera belakang terdiri dari 64 MP(utama) 2 MP (mikro) 2 MP (makro).

Baterai 4.500 mAh mendukung pengisian cepat SuperVooC 33 Watt, yang cocok dengan sistem operasi Android 12, ColorOS 12.

Tidak sampai disitu, fitur lainnya juga tersedia seperti sertifikasi IPX4, Bluetooth 5.1, Wi-Fi 5.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected !!!

Please disable adblock to view content from this website. Thankyou...